imageProfile
Potential Junk
Potential Spam

Tidak Lagi Mencari Emiten yang Salah Harga.  Pengalaman Multi Bagger Bersama Kiat JHP
==================================
Ngopi Santai 61

Sudah pernah saya ceritakan baik dalam bentuk tulisan atau lisan bahwa dulu saya pernah vakum di bursa saham sekitar 5 tahun. Lama juga ya 5 tahun. Sebelumnya pernah nenjadi trader sekitar 1 tahun, pernah untung, pernah loss, pernah kejeblos di saham TAXI sampai harganya terjun menjadi Rp 50,- Setelah saya belajar analisis fundamental melalui buku-buku yang tersedia di pasar, saya kembali ke bursa saham sekitar awal 2018 bukan untuk menjadi trader lagi tetapi mau mencari saham yang salah harga atau saham yang dinilai masih murah. Saya membeli saham emiten yang saya anggap salah harga. Kurang memuaskan memang, namun salah satu dari saham yang salah harga itu memberikan DY atau dividend yield 7%. Waktu itu saya senang sekali mendapatkan DY sebesar itu. Angka 7% itu tentu besar. Bila itu dibandingkan dengan DY dari saham bluechip jelas 7% itu lebih besar.

September 2018, saya bergabung dengan medsos SB. Suatu saat, di SB ada yang share emiten High DY. Ternyata banyak emiten yang DY-nya 7% ke atas dan fundamentalnya lebih baik dari yang saya miliki terutama di sisi GCG-nya. Dulu sebelum gabung dengan SB seperti orang udik ya saya. Dengan DY 7% seolah sudah yang terbaik. Setelah itu saya mulai mencari dan menganalisa emiten-emiten High DY dan sukses sampai sekarang dengan fokus investasi pada emiten High DY saja. Tentu yang dimaksud High DY ini yang DY nya di masa depan akan tumbuh karena EPS tumbuh atau minimal tidak jatuh dibandingkan DY masa lalu seperti saya jelaskan di postingan terdahulu di Ngopi Santai 60 yang berjudul: Dividend Hunter yang Dividend Investor atau Dividend Investor yang Yield Hunter. Bagian 2 dari 2 Tulisan. ➡️ https://stockbit.com/post/10750711

Sekarang saya tidak lagi secara khusus mencari emiten yang salah harga. Dari emiten-emiten yang masuk kategori High DY saja sebagian memang salah harga dan DER kecil. Kalau kita lihat dari rumus DY, harga itu pembagi bukan pengganda. Jadi, kalau DY tinggi memang mungkin harga sahamnya murah atau salah harga. DY merupakan bagian dari valuasi, sudah saya jelaskan di sini ➡️ https://stockbit.com/post/10380067 Namun memang tetap harus dilihat aspek fundamentalnya yang lain termasuk GCG dan seberapa menarik pertumbuhan EPS-nya. Screening High DY baru screening awal.

Dengan gaya investasi yang saya jalani itu yang saya namakan Kiat JHP (sesuai initial nama saya) saya sudah sering mengalami beberapa kondisi multi bagger pada beberapa emiten yang saya miliki atau pernah saya miliki seperti, BUDI TPMA, MLPT, SCMA, ANTM, RANC, dan ITMG. Kalau emiten porto saya yg pernah mengalami one bagger lebih banyak dari itu tentunya. Ada jejak digitalnya di mana saya pernah menyebut emiten itu, misalnya saat harga saham RANC masih sekitar Rp 405,- dan di SB ini kita tidak bisa mengedit postingan setelah melewati batas waktu, tidak bisa ditambah-tambahi. Beda dengan medsos lain. Hal itu bisa juga dibaca di dua tulisan saya berikut:

💠 Ngopi Santai 38
Bagger dan Club Berbayar?
https://stockbit.com/post/9348607

💠Ngopi Santai 37
Bagger, SB, Medsos Lain, dan Jejak Digital
https://stockbit.com/post/9506801


Mengapa thread seperti ini saya bikin dan saya posting karena saya pernah berdebat di medsos lain atas suatu pertanyaan yang sebenarnya jawabannya simple. Pertanyaan itu kira-kira begini saham apa yang akan bisa memberikan DY di atas 12% dan floating profit atau capital gain di atas 80%. Mungkin si penanya fokus investasi pada emiten anggota LQ45 yang sebagian anggotanya hanya bisa ngasih DY 2,5%. Jadi, membayangkan ada investor lain yang bisa memperoleh DY 12% plus floating profit di atas 80% itu susah sekali, seperti membayangkan sesuatu di atas awang-awang sana. Waktu itu si penanya saya undang untuk belajar Kiat JHP dan tulisan saya  di SB. Tentu sebelum saya undang sudah diberi penjelasan singkat, meski gak paham.

💠💠💠💠💠💠💠💠💠💠💠💠💠💠💠💠💠💠
Padahal jawaban atas suatu pertanyaan seperti pertanyaan di atas itu sebenarnya sederhana: Emiten yang High DY kemungkinan memang salah harga atau secara valuasi masih murah. Dengan mempertahankan average price tetap rendah nanti juga akan mencapai DY di atas 12% dan floating profit puluhan persen atau multi bagger malahan. Tentu dengan catatan aspek fundamental yang lain mendukung terutama pertumbuhan EPS dan stabilitas DPR. Kalau sudah bisa memahami dasar pemikran Kiat JHP  ini seharusnya sudah paham.
=======================================

Demikian juga kalau ada pertanyaan senada. Pahami terlebih dahulu dasar pemikiran yang saya tandai di atas. Mencapai one bagger bukan sesuatu yang aneh dalam Kiat JHP. Saya tidak mengatakan  sekarang sampai 2 tahun ke depan mencapai one bagger itu akan cepat secepat setelah bulan Maret 2020 di mana mencapai one bagger tidak sampai memerlukan waktu 6 bulan seperti yang terjadi dengan ANTM saya yang average price-nya 360. Tetapi tetap saja ada yang bisa one bagger meski mungkin akan memerlukan waktu lebih lebih lama. Penasaran dengan emiten-emiten yang akan mencapai one bagger? Pahami dulu dasar pemikiran yang saya tandai di atas antara deretan berlian dan ditutup garis putus-putus itu. Bagi yang baru pertama membaca tulisan saya mungkin akan bertanya emiten apa saja yang akan mencapai one bagger? Tentu seperti itu sebenarnya tidak perlu ditanyakan kepada saya karena setiap tahun saya memposting emiten High DY. Untuk tahun 2022 diposting September 2022, berisi 37 emiten. Itu bukan stock pick trader yang kadaluwarsanya 1 minggu atau beberapa hari. Saat ini masih bisa digunakan, tinggal di-update saja proyeksi EPS dan harga saham terkini yang membuat urutan berubah. Stock pick trader memang akan kadaluarsa dalam satu atau beberapa hari tapi Daftar Emiten High DY dalam Kiat JHP tidak cepat kadaluarsa, hanya urutan High DY-nya saja yang berubah. Beda gaya, beda mindset, beda aksi seperti saya jelaskan di postingan Ngopi Santai 60. Trader masuk berdasarkan momentum atau timing, investor dividen yang menggunakan Kiat JHP masuk berdasarkan fundamental dan valuasi. Salah satu valuasinya adalah DY.

Sebagian dari Daftar Emiten High DY mungkin memang salah harga. Kalau kita mau melakukan screening dengan mengkombinasikan High DY dan Low PBV bisa juga. Pernah daftar emiten seperti itu saya share 23 Desember 2022. Bisa juga seperti itu saya update hari ini tanggal 12 Fabruari 2023, betdasarkan harga penutupan Jumat kemarin. Silahkan lihat gambar.

Tentu karena itu hasil screening dari mesin ada yang harus dicek ulang, tentu juga untuk emiten komoditi dikenai syarat bahwa DER tidak lebih dari 65%. Setelah itu perlu juga dipastikan kondisi fundamental lainnya baik. Dan tentu yang sangat penting adalah harus dipastikan seberapa menarik pertumbuhan EPS-nya selain stabilitas DPR-nya. Faktor pertumbuhan EPS akan berpengaruh banyak pada kecepatan mencapai one bagger. Setelah itu Anda lakukan, saya yakin akan bisa menemukan emiten yang akan mengalami one bagger. Kalau Anda mau belajar mengenai dasar pemikiran Kiat JHP, Anda akan mudah menemukan emiten yang akan menjadi one bagger secara murah tanpa harus ikut Group Premium. Kalau Anda puas dengan tulisan saya bisa memberikan tip jar dengan menyentuh kode dollar di bagian bawah setiap postingan. Saya selalu berpegang pada suatu etika yang saya anut bahwa layanan edukasi investasi saham seharusnya murah, tidak sampai memangkas 2,5% modal investor. Demikian juga kalau Anda memberi tip jar atas tulisan saya, saya rasa itu tidak akan banyak memotong modal investasi Anda.

Hanya memang perlu diketahui ada tipe orang yang tidak cocok dengan Kiat JHP, itu sering saya tulis di bagian disclaimer dan sering saya ingatkan. Dalam thread kali ini juga saya ingatkan lagi agar tidak kecewa. Tulisan saya tidak cocok untuk trading for living. Tulisan saya juga tidak cocok untuk investor yang setelah beli saham,  maunya harganya segera terbang. Tulisan saya juga tidak cocok untuk orang yang menetapkan target bahwa dalam sekian bulan harus mencapai one bagger atau dalam sekian bulan harus mendapatkam capital gain 100%. Tetapi saya yakin bahwa emiten-emiten high DY yang saya beli, suatu saat akan mencapai one bagger atau multi bagger malahan. Untuk itu harus pakai uang dingin sedingin-dinginnya.

Perhatikan juga pengalaman saya bahwa setelah saya tidak lagi berambisi mendapatkan capital gain malah cuan ratusan persen. Silakan baca di sini
💠 Ngopi Santai 7
Saat Masih Ambisius Sering Rugi, Ketika Tidak Berambisi Malah Cuan 200%
https://stockbit.com/post/6437998
dan ini
💠 Ngopi Santai 47. Masuk Sebagai Investor, Fokus Pada ROE Investor, Maka Kita akan Sukses Besar https://stockbit.com/post/10203406

Dalam pengalaman saya, justru setelah tidak berambisi atau menargetkan capital gain sekian persen dalam waktu tertentu malahan saya bisa untung multi bagger.


Saya rasa itu yang perlu saya sampaikan. Happy investing.

Disclaimer on
============
Jangan ikut-ikutan. Pahami terlebih dulu bila ingin membeli karena uang Anda tetap tanggung jawab Anda sendiri.

Random tag: $IHSG $NRCA $BNGA $INDR $WEGE

Berikut ini ada daftar link tulisan saya agar Anda bisa memahami Kiat JHP lebih baik dan agar lebih sukses.

✅ Seri Ngopi Santai
=================
💠 Ngopi Santai 57. Dividen, DPS, DPR, DY, AEPD, dan Investor Tidur. https://stockbit.com

💠Ngopi Santai 34
Mau Berhasil atau Mau Bertualang?
https://stockbit.com/post/9348607

💠 Ngopi Santai 17
Jual SCMA dengan Gain 200% Buat Nambah HEXA, Dapat Dividen Jumbo. Terima Kasih AF https://stockbit.com/post/7238187

💠 Ngopi Santai 18
Pemahaman dan Kesabaran dalam Investasi Saham https://stockbit.com/post/7279846


✅ Link Tulisan Kiat JHP (Harus dibaca dari Kiat 1 sd 7)
=======================================
💠 Kiat JHP 1
Kuncinya adalah High DY,  BUKAN High Dividend. Kiat JHP 1. Kiat Aman Investasi Saham dengan Hasil Memuaskan
https://stockbit.com/post/5721537

💠 Kiat JHP 2
Mengapa Perlu Diversifikasi Lebar? Kiat JHP 2
https://stockbit.com/post/6211703

💠 Kiat JHP 3
Perhitungan Balik Modal dari Dividen dan Keuntungan Hold Forever. Kiat JHP 3 https://stockbit.com/post/6609543

💠 Kiat JHP 4
Hal yang Harus Diperhatikan Bila Riset DPS dari Tahun Buku Jadul. Kiat JHP 4 https://stockbit.com/post/7010132

💠 Kiat JHP 5
Investasi Saham Seharusnya Juga Berarti Penghematan dan Re-alokasi Aset. Kiat JHP 5 https://stockbit.com/post/7379029

💠 Kiat JHP 6
Strategi Belanja Bila Harga Saham Sudah Terbang Tidak di Sekitar Bottom https://stockbit.com/post/7472849

💠Kiat JHP 7
"Cash is King" dalam Kiat JHP
https://stockbit.com/post/9279335

Read more...

1/7

testestestestestestes
2013-2024 Stockbit ·About·ContactHelp·House Rules·Terms·Privacy