🔥🔥DAMPAK DICABUTNYA STATUS LOCKDOWN DI CHINA, INFLASI GLOBAL MENURUN🔥🔥

Kali ini saya akan menjawab good Question dari sodara @Ramlanginting dipostingan MENGUAK MISTERI LK SMDR SECARA ILMIAH, baca https://stockbit.com/post/8962831 yg mana dia bertanya terkait "seberapa besar sumbangsih jalur china terhadap pendapatan SMDR." krn kita semua tahu, baru2 ini china sudah mencabut status lockdownnya pada 1 juni kemarin, setelah 2 bulan lebih mengurung diri dari tgl 28 maret hingga 31 mei 2022, yg menyebabkan supply kebutuhan secara global jadi terganggu.

Sebelum menjawab pertanyaan itu, saya tanya dulu, sebarapa besar sih peranan china terhadap supply global saat ini..? jawaban SANGAT BESAR sekali, bahkan beberapa ada yg sampai 30% s/d 50% dari total kebutuhan global di suplly dari China. Seperti Tekstil, Baja, Elektronik, dll. Begitu pun sebaliknya, China juga menjadi negara pengimpor terbesar didunia, salah 1 nya salah Batubara, yg mana 50% impor batubara global disedot oleh china sendiri untuk memenuhi kebutuhan energinya sebagai negara industri No.1 di dunia.

Jadi kalau China Lockdown, maka negara2 yg bisnisnya bergantung supply dari china pasti akan terdampak, krn akan terjadi perlambatan supply. Terutama bagi aktivitas pelabuhan singapura & shanghai yg menjadi sentral perdagangan global, terutama wilayah asia tenggara & sekitarnya.

Lho, kok bahas singapura..? kan judulnya dampak dicabutnya lockdown China?

Asal kalian tau, negara singapura adalah negara yg MISKIN sumber daya alam, tapi bisa kaya dari pelayanan Jasa & perdagangan. pertanyaannya, dari mana supply barang2 tsb? ya tentu saja supply terbesar dari China, yg di drop baik melalui jalur darat maupun laut. Jadi klo china lockdown, maka pasokan distribusi jadi terhambat, maka dampaknya negatif bagi ke dua pelabuhan tsb.

Skr saya akan fokus jawab pertanyaan dari @Ramlanginting terkait dampaknya bagi SMDR. seperti yg anda lihat pada gambar dibawah, yg mana itu adalah peta wilayah pelayaran beserta kode tujuan/rute dari pelayanan jasa $SMDR yg mana kode SIN yg paling mendominasi. apa arti kode SIN?

SIN adalah kode port pelabuhan yg artinya singapura. Dan seperti yg saya jelaskan di paragraph sebelumnya, akibat dari lockdown China, terjadi perlambatan supply sehingga dampaknya bagi emiten jasa pelayaran seperti SMDR, dimana terjadi antrian panjang, yg menyebabkan cost pelayaran jadi membengkak. maka jangan heran selama china lockdown (april-meil), pendapatan SMDR meningkat tapi labanya menurun krn beban cost tsb. Lalu setelah lockdown dicabut, apa yg akan terjadi..?

Permintaan akan meningkat, beban cost jadi turun krn sudah tidak antry lama lagi dan itu merupakan sentimen yg luar biasa positif bagi SMDR. Apalagi kita semua tahu, jika semeter ke 2 (kuartal 3 & 4) adalah proses puncak dari aktivitas Industri di China. mereka akan mengejar target produksi sebelum memasuki musim dingin. semakin banyak supply, maka semakin banyak yg harus di loading oleh SMDR untuk memenuhi kebutuhan global khususnya diwilayah asia tenggara & sekitarnya termasuk indonesia.

✅Jadi untuk pertanyaan sodara @Ramlanginting sudah terjawab, bahwa sumbangsih China bagi pendapatan SMDR sangat besar, maka dengan dicabutnya status lockdown tsb, maka itu berarti Cuan besar bagi SMDR di periode bulan Juni ini, maupun di kuartal2 berikutnya.✅

Untuk Dampak secara global juga positif, yg mana ketika supply mulai tercover, maka Inflasi akan menurun. maka jangan heran kalau China sudah beroperasi Normal, situasi ekonomi global akan membaik, kecuali bagi negara2 barat, krn kendala inflasi negara mereka dari sisi supply energi. bisa jadi dengan kembalinya Produktivitas China, maka supply energi akan kembali terganggu, mengingat kebutuhan energi China juga besar.

Dan Bisa jadi setelah ini, batubara dunia akan kembali naik melebihi harga saat ini, mengingat yg tadinya masih ada space stock buat Eropa, jadi berkurang lagi krn China sudah mulai beroperasi normal industrinya. sementara kontrak batubara di Indonesia masih di dominasi oleh China sebagai buyer utama. Dengan bertambahnya buyer dari eropa, Indonesia sebagai Eksportir batubara terbesar didunia bisa mengalami defisit stock yg membuat harga batubara melambung jauh dari harga saat ini.

Jadi boleh dibilang, dampaknya bukan hanya positif bagi SMDR, tapi juga bagi emiten sektor energi serta peningkatan Ekonomi secara global khususnya di wilayah Asia besar, Asia tenggara & sekitarnya akan mengalami penurunan Inflasi. Itu berarti $IHSG siap mendaki kembali, krn bukan cuma China saja yg menjadi negara Produsen, tapi Indonesia juga salah satu Negara Produsen terbesar didunia.

Dengan Potensi tingkat return yg tinggi pada bidang investasi di sektor energi contohnya $PTBA yg memiliki cadangan coal terbesar, tentunya hal tsb akan kembali memacu Dana Asing untuk terus masuk ke IHSG. krn sifat dasar manusia adalah mencari cuan yg paling besar. dan semua tahu jika pasar global yg paling menjanjikan saat ini adalah $IHSG krn termasuk salah satu pasar modal yg banyak sektor energinya.🔥🔥👍👍😎

😎Salam NEW FUNDAMENTAL😎🔥🚀
Tutorial Numpang @KayaMendadak Sambil Rebahan Hanya ada di @Stockbit 🚀🔥
✅FOUNDER Of NEW FUNDAMENTAL😎

Cari tahu tentang New Fundamental disini
https://stockbit.com/post/8412037
https://stockbit.com/post/8281944

NOTE : Metode analisis NEW FUNDAMENTAL bukanlah metode analisa untuk Beli PAGI jual SORE = CUAN❎, tapi lebih ke arah MEMAKSIMALKAN cuan serta MEMINIMALISIR resiko dan memanfaatkan PELUANG yg tidak dapat dianalisa hanya dengan salah 1 metode analisa2 terdahulu✅

TULISAN INI HANYA SEKEDAR EDUKASI/INSIGHT TERKAIT DAMPAK PENCABUTAN LOCKDOWN CHINA SMDR, BUKAN AJAKAN JUAL/BELI/HOLD SAHAM SMDR MESKIPUN SENTIMEN NILAI TUKAR DOLAR SAAT INI BISA MENJADI PEMICU KENAIKAN HARGA SMDR YG AKAN BAGI DIVIDEN✌️

Selisih Nilai tukar dari 14.300 ke 14.835 alias Naik 535 atau setara 3,74%, membuat dividen yg tadinya terima 100jt naik jadi 103,7jt & nilai tsb cukup lumayan selisihnya terutama untuk emiten yg akan bagi laba Dollarnya kedalam bentuk Dividen Rupiah.🤑

TETAP BIJAK DALAM MENERIMA INFORMASI🙏

Read more...
2013-2024 Stockbit ·About·ContactHelp·House Rules·Terms·Privacy