imageProfile
Potential Junk
Potential Spam

>> Find Your Why ⁉ Dalam Berinvestasi << EDIT

Sekedar sharing perjalanan investasi saya selama 2 tahun belakangan ini, saya merasa beruntung pertama kali masuk pasar modal bisa dibilang tidak terlalu banyak "ongkos belajar" yang harus saya bayar, karena pertama kali punya SID saya langsung diajarkan konsep investasi vs spekulasi, MoS , Economic Moat dan konsep-konsep valuae investing lain oleh para maha guru seperti Ben Graham, Peter Lynch, Path Dorsey dll.

Dengan bekal fundamental tersebut, saya mengembangkan sendiri gaya investasi yang cocok dengan tujuan investasi saya, dan pada akhirnya saya berkesimpulan ada salah satu hal penting dan sering dilupakan seorang investor dalam memulai karir investasinya adalah TUJUAN INVESTASI itu sendiri!

Apa tujuan investasimu? apakah untuk mengelola dana pendidikan anak 15 tahun lagi? Mengelola Dana Pensiun untuk mencapai Financial Independent atau Menglola Dana Untuk Membangun Rumah Pertama? tujuan tersebutlah yang akan menuntun kamu menyusun portofolio investasi, menentukan instrument invetasi yang tepat, diversifikasi, holding period dan risk/reward yang bisa ditanggung.

Sebagai contoh foto dibawah adalah bagiamana saya mengelola salah satu portofolio yaitu Dana Kelola Investasi untuk Rumah Pertama.

Semoga kita selalu mendapatkan manfaat dari berinvestasi untuk kehidupan yang lebih baik, bukan sebaliknya, SAY NO TO YPC (Yang Penting CUAN) and Find Your Why Investing in Stock Market!

$ACES $BBNI

Read more...

1/3

testestes
2013-2024 Stockbit ·About·ContactHelp·House Rules·Terms·Privacy