RAHASIA MENGUBAH KONSISTEN LOSS MENJADI KONSISTEN PROFIT
Selamat siang Stockbit-ers
Tanpa terasa 2021 tinggal hitungan hari akan berakhir
bagaimana perfoma investasi/trading anda di tahun ini?
bagi yg overallnya cuan di market sy ucapkan SELAMAT ! anda luar biasa!
smoga tahun depan tetap bisa membukukan kinerja yg fantastis
Bagi yg secara total masih loss , tenang , anda tidak sendiri. Lebih dari 80% trader dan investor di bursa saham itu merugi sepanjang tahunnya :slightly_smiling_face:
Ada baiknya anda evaluasi kembali saham" yg anda perjualbelikan sepanjang 2021
kalo ditanya , adakah caranya konsisten cuan di market yg penuh dengan ketidakpastian ini? jawabannya ADA!
Saya rangkumkan ada 5 hal yg harus anda lakukan untuk mengubah konsisten loss anda di 2021 dan tahun" sebelumnya. menjadi konsisten profit mulai dari tahun 2022
Check it out!
1. Carilah jati diri anda. dari sifat dan psikologis anda , cocoknya jadi scalper. swing trader . value investing atau growth investing ?
sewajarnya pemula akan bersifat overgreedy mencoba untuk mengambil semua peluang di market . bluechips disikat., gorengan dilahap , dividen dikejar , bisikan sodara, teman , tetangga diikutin. Ataupun tnya ke group" Saham XXXX gmna? (Hayo siapa yg merasa kesindir nih?)
ujung"nya loss scra overall dan bertanya" dalam hati knpa bisa rugi? :slightly_frowning_face:
padahal , TIDAK semua uang bs kt cuan, tidak semua peluang hrus kita ambil . yg harus kita lakukan adalah fokus pada trading yg paling cocok dgn kita dan fokus dalami sampai mita benar" menguasainya niscaya anda akan menghasilkan profit dimarket dgn lebih konsisten dalam jangka waktu yg panjang.
ikan cocok untuk dalami ilmu berenang dan berada dihabitat laut.
kalo ikan belajar cara untuk terbang dan bermain didarat apa akibatnya?
itulah yg terjadi jika psikologis kita cocoknya swing trading tetapi dalami ilmu value investing dan stockpicknya saham $FREN ?(ups)
pilihan saham untuk scalper , swing trader, value investor, dan growth investor itu berbeda", posisi entry , plan dan timeframenya jg berbeda"
BBNI PANS ITMG cocok untuk value investing
SIDO BBCA ICBP cocok untuk growth investing
$TOYS AYLS CPRO cocok untuk scalping
ALDO ASSA LPPF $BBRI cocok untuk swing trading
cocok bukan berarti main haka aja ya
timing entrynya jg harus diperhatiin.
Gk ada pilihan saham yg paling jelek dan paling bagus.
saham yg bagus adalah saham yg bisa ngasih CUAN. setuju?
https://bit.ly/324NVnkik investasi maupun trading, sebelum membeli saham. anda DIiWAJIBKAN punya plan.
mau beli saham apa? kenapa beli? beli dimana? target jualny brp? dasar apa targetnya dsana?. kalo gk sesuai skenario gmna plan selanjutny?
cutloss dimana(bagi yg trading)? take profit apa lanjut AVG UP?
Avg down dimna?(bagi yg invest)
Untuk profit konsisten di bursa saham
Anda HARUS dan WAJIB punya kemampuan untuk menganalisa saham secara mandiri. JANGAN cuman TELAN MENTAH2 stockpick dari orang lain.
Make homework on it., analyst it , make a plan on it. , follow it, and at the end , EARN from it ! :+1:
3. We all humans , kalo analisa anda uda salah , admit your mistakes and correct it . jgn bersikeras mencari pembenaran untuk analisa yg sdh dianggap salah oleh market. bursa saham bukan untuk org yg keras kepala , gk ada org yg selalu benar di market.
4. Heres Big fact for you. bursa saham itu 80% (bahkan lebih) itu tntg penguasaan psikologis dan manajement keuangan kita . cuman 20% tntg penguasaaan metode analisa kita. psikologis kita memegang peranan yg paling penting, sangat penting SUPER penting.. jadi point pertama diatas harus dipikirkan matang2.
kalo waktu , bakat dan psikologismu cocoknya scalping , fokus aja dalami ilmu scalping dan bermain di saham" yg punya volatilitas tinggi yg punya momentum untuk naik dalam jangka waktu pendek.
kalo anda cocoknya swing trading. fokus dalami ilmu analisa teknikal dan mencari saham uptrend yg sedang koreksi ( Buy on weakness) ataupun saham downtrend yg sudah konfirm reversal ( buy on breakout)
dan yg terakhir
5. belajar belajar dan teruslah belajar
market kita $IHSG bukan untuk org malas
luangkan waktu untuk membaca buku maupun ebook sebanyak"nya. belajar dari pengalaman org lain dgn membaca jauh lbih murah dibandingkan kita "membayar uang les" di market
Mungkin anda bisa hoki dapat 1 atau 2 saham yg bagger dan cuan byk. Tetapi jika tidak dibarengi dgn memperdalam ilmu pengetahuan , percaya atau tidak , semua profit yg didapatkan dgn hoki akan ludes tanpa sisa.
semoga bermanfaat guys salam cuan untuk kita semua