imageProfile
Potential Junk
Potential Spam

TIME TRAVEL SERIES - CHAPTER 5
SELF-MADE DIVIDEND - TEKNIK RAHASIA MENAMBAH %RETURN DIVIDEN

NB: Peringatan ini artikel yang KURANG TEPAT untuk TRADER karena kecil kemungkinan bisa gunakan teknik ini untuk kalian dapat return lebih. Tapi jika anda investor jangka panjang terutama sang pemburu dividen, SELAMAT MENIKMATI TULISAN ini.

Di salah satu buku yang saya baca ada pembahasan singkat untuk teknik self-made dividen (return dividen yang dibuat sendiri).

Judul buku : The Fundamental Puzzle
Pengarang : Parahita Irawan
Link artikel beliau yang bahas tulisan ini : http://bit.ly/36CmZs7

Jika ada yang bertanya, apakah kita bisa nego perusahaan untuk menaikkan dividen yang diberikan untuk tahun ini?
Jawabannya tentu saja kemungkinan besar TIDAK BISA.

Lalu kalau kita tidak bisa mempengaruhi perusahaan untuk menaikan angka dividen yang diberikan lalu bagaimana kita bisa mendapatkan return dividen lebih seperti judul diatas?

Sebelum saya menjawab itu, mari kita coba melihat MARKET PSYCHOLOGY dari event dividen ini.

Saya ambil contoh 3 perusahaan saya yang saya bisa nikmati dividen nya di tahun 2019 lalu plus bagaimana saya menikmati kenikmatan dividen tambahan lebih dari perusahaan yang dihina2 sebagai DIVIDEN TRAP oleh banyak orang.

Perusahaan yang akan saya bahas yaitu:
$TBLA - Perusahaan dengan dividen yield normal
$ITMG - Perusahaan dengan dividen yield tinggi
$MPMX - Perusahaan yang kena DIVIDEN TRAP

Saya akan membagi pergerakan harga saham menjadi 4 fase waktu
1. Dividen News Date - Pergerakan harga saham ketika berita pembagian dividen muncul di media
2. Dividen Cum Date - Tanggal kepemilikan pemegang saham harus menyimpan saham tersebut untuk menikmati dividen
3. Day after Cum Date - 1 hari setelah cum date
4. Lowest Price after dividen - Tanggal harga terendah setelah pembagian dividen

Mari kita bahas satu per satu fase tersebut

Fase 1 - Dividen News Date
TBLA muncul berita akan membagi dividen pada tanggal 25 juni 2019
link : http://bit.ly/2N5BjBC
Open price : 840
Closed Price : 840
%price change : 0%

ITMG muncul berita akan membagi dividen pada tanggal 24 october 2019
link : http://bit.ly/3217dnx
Open price : 13700
Closed price : 13500
%price change : -1.46%

MPMX muncul berita akan membagi dividen pada tanggal 24 may 2019
link : http://bit.ly/2N9Tmqg
Open price : 1330
closed price : 1350
%price change : 1.5%
(tampaknya market euforia dengan dividen yield yang "besar" itu)

========================================================================
Fase 2 - Dividen Cum Date
*TBLA
Open price : 850
Closed Price : 875
%price change on cum date : +2.94%
Dividen : 25
Dividen yield compare with closed price : 2.86%

*ITMG
Open price : 13550
closed price : 13300
%price change on cum date : -1.85%
Dividen : 705
Dividen yield compare with closed price : 5.3%

*MPMX
open price : 1425
closed price : 1450
%price change on cum date : 1.75%
Dividen : 480
Dividen yield compare with closed price : 33.10%

Mari perhatikan angka % dividen yield dari masing - masing perusahaan tersebut

==========================================================================
Fase 3 - 1 Day after dividen cum date
*TBLA
Open price : 875
Closed Price : 855
%Price Reduction D+1 after cum date : -2.29%
%dividen yield : 2.86%
Selisih penurunan dengan %dividen yield : 0.57%

*ITMG
Open price : 13300
Closed price : 12650
%price reduction D+1 after cum date : -4.89%
%dividen yield : 5.3%
Selisih penurunan dengan %dividen yield : 0.41%

*MPMX
Open Price : 1450
Closed price : 1090
%price reduction D+1 after cum date : -24.83% (25% --> ARB)
%Dividen yield : 33.10%
Selisih penurunan dengan %dividen yield : 8.28%

Jika kalian perhatikan baik2, H+1 after pembagian dividen harga saham akan turun kurang lebih mirip dengan besar dari dividen itu sendiri.
Kalian bisa lihat selisih penurunan harga TBLA dan ITMG dengan %dividen yield cuma di kisaran 0.5% saja perbedaannya.

Secara fundamental, kenapa harga saham bergerak turun sebesar dividen, karena ketika membagi dividen maka saldo kas akan turun sebesar %dividen yield, saldo kas berkurang maka secara valuasi akan berkurang, dan uniknya hari + 1 dividen menjadi hukum TIDAK TERTULIS harga saham akan turun sebesar dividen yield.

Apakah semuanya, saya rasa tentu TIDAK 100% PASTI, tapi sebagian besar selalu punya behavior ini.

Tapi kok MPMX bisa selisih 8.28%? Kalau anak trading pasti ngerti alasannya karena penurunan terbesar MPMX 1 hari adalah 25% (ARB - Auto Reject Bawah), sehingga ketika info dividen yield MPMX diatas 30% dari harga saat itu saya dan teman-teman saya tertawa karena kita dapat profit GAMPANG.

Kenapa gampang? Anggaplah saya dapat dividen 33%, maka sesuai teori harga saham di Day+1 akan turun menyamai besar dividen itu sendiri, tapi kami dijaga oleh aturan ARB, jadi kami dah tahu 90% harga di DAY + 1 langsung ARB dan kita pasang posisi JUAL semua di posisi ARB ketika DAY + 1..

Kami dapat dividen 33% dikurangi loss trading 25% so kami dapat profit 8% dari sehari trading cuma-cuma. Dengan dikurangi bunga dividen anggaplah 20% (saya lupa rate pajak dividen berapa), maka saya masih dapat nett di 6.4% dari 1 kali trading saham yang dihina sebagai DIVIDEN TRAP itu. hehe...

===========================================================================
Fase 4 - Lowest Price After Dividen

Ini adalah fase paling krusial, banyak orang yang tidak mengerti fase ini akan terjebak di fase ini.

Ketika perusahaan mau membagi dividen, maka biasanya volume perdagangan di saham itu akan naik, karena banyak orang yg mau beli dan mendapatkan dividen itu.

Ketika sudah Cum Date, apakah mungkin bulan depan atau 2 bulan lagi akan bagi dividen? saya rasa kemungkinan besar tidak karena 1 tahun rata2 perusahaan cuma 1-2 kali bagi dividen dan cuma segelintir perusahaan yang bagi dividen sampai 4x setahun.

Sehingga setelah dividen dibagi, dalam jangka menengah perusahaan tersebut akan bergerak turun telebih dahulu.

Sebagai contoh:
TBLA (17 July 2019)
Lowest price : 790
Closed price : 790
Closed price on cum date : 875
Price changes after cum date : 85
%price changes : 9.71%
%Dividen yield : 2.86%
Ratio %price changes terhadap %dividen yield : 3.4X

ITMG (6 December 2019)
Lowest price : 10050
closed price : 10100
Closed price on cum date : 13300
Price changes after cum date : 3200
%price changes : 24.06%
%dividen yield : 5.3%
Ratio %price changes terhadap %dividen yield : 4.54X

MPMX (5 September 2019)
Lowest Price : 570
Closed Price : 595
Closed price on cum date : 1450
Price change after cum date : 855
%price changes : -58.97% (ini kenapa disebut dividen trap, dan kenapa saya koleksi saham ini.hehe)
Ratio %price changes terhadap %dividen yield : 1.78

Kalau kita tarik rata2 maka ratio %price change terhadap %dividen yield :3.24X
===========================================================================
Dah panjang lebar, tapi saya masih belum nangkap apa itu self-made dividen?

Mari saya jelaskan apa itu self-made dividen. Dari data diatas maka kita belajar bahwa harga saham akan turun setelah membagi dividen. Apakah akan mungkin naik? Bisa jadi, tapi kemungkinan besar akan trend turun setelah membagi dividen walaupun terkadang naik terlebih dahulu.

Masih ga ngerti logikanya kenapa bisa turun ya, tolong jelaskan?
Gampangnya gini : saya punya dompet merek gucci. Dompet nya harga pasaran 4juta, saya ada uang kas di dompet 2 juta. Maka kalau anda mau beli dompet saya beserta isinya harga wajar dompet plus isinya adalah 6juta.
Ketika lagi negosiasi, datang istri saya minta uang shopping, maka saya berikan dia 1 juta untuk dia shopping
Pertanyaannya : apakah anda masih akan menghargai dompet dan isi saya sebesar 6jt atau menjadi 5jt setelah saya membagi "dividen" ke istri saya?
Kalau jawabannya 6juta, maka fanatisme anda ke saya terlalu berlebih. jawaban logisnya harusnya 5juta atau kurang dari itu.

Sekarang andai saya pegang saham TBLA dengan nominal 10juta biar kita gampang hitungnya. Bulan juni 2020 anggap TBLA bagi dividen 2%.

Dividen yield 5% itu saya anggap kurang memuaskan, saya maunya 15%. Maka apa yang bisa saya lakukan?

Step 1 : simpan saham TBLA saya sampai cum date dan jika anda mau mendapatkan tambahan 10% "self-made dividen" maka jual saja 10% portfolio saham ITMG anda. Sehingga anda akan mendapatkan dividen 2% dari 9jt (90% investasi TBLA anda) dan anda jual 10% atau 1juta dari total portfolio TBLA anda

Step 2 : Setelah itu harga saham akan turun pada umumnya, anggaplah turun sampai 3x rate dividen sesuai teori diatas maka kita beli TBLA kembali di harga 940(penurunan 6%) dengan uang 1 juta kita. Sehingga kita akan mendapatkan kembali total 10 lot saham kita kembali plus masih ada sisa uang sebesar 60rb (0.6% dari total modal)
Harga rata2 pembelian TBLA kita menjadi
(9000 lembar x 1000) + (1000 lembar x 940) = 9.940.000
9.940.000 / 10.000 lembar = 994
Yang tadinya harga rata2 saham kita sebesar 1000, dengan teknik ini harga rata2 kita menjadi 994 (kita berhasil menurunkan sebesar 6%) plus kita masih bisa menikmati dividen sebelumnya seesar 1.8jt (1.8% dari modal) plus masih ada cadangan sisa kas 40rb (0.4% dari total modal)

Sehingga dengan teknik ini, kita bisa mengoptimalkan peluang dividen kita menjadi :
* dividen = 1.8% dari total modal
* penurunan harga rata2 saham koleksi : 6% dari total modal
* sisa uang kas : 0.4% dari total modal
Total = 8.2% dari total modal.

Inilah yang dimaksud dengan self-made dividen.

===========================================================================
Apa resikonya :
1. Harga saham malah naik after bagi dividen, walaupun susah diterima logika tapi benar ini bisa terjadi. Makanya saya ga jual 100% kepemilikan jika perusahaan itu memang saya dengan tujuan jangka panjang

2. Setelah jual 10% kepemilikan saham, lalu beli dan malah tambah turun. Ya itu bisa terjadi, tapi dibanding anda ga jual dan beli lebih murah artinya kalau anda simpan saham itu anda mengalami kerugian lebih besar kan?

Untuk meminimalisasi resiko ini, itu gunanya ratio yang saya jelaskan diatas (tunggu masuk lagi setelah penurunan 3X dividen yield terakhir)

3. Kalau gitu jual 100% kepemilikan aja pas cum date lebih asoy kan. Ini lah alasan lain yang menjelaskan kenapa harga saham merosot tajam setelah pembagian dividen. Karena logika ini masuk akal dan yang paling banyak diikuti oleh market. Cuma kalau saya paling cuma jual 10-20% kepemilikan saja dan nanti beli lebih murah lagi untuk bisa average down karena saya belum lepas saham saya kalau belum mendekati nilai wajar yang saya hitung. Naik turun saham itu biasa dan saya ga mau terjebak kecepatan jual dan terlambat membeli.

Tapi tetap mohon diingat ini bukan teori baku dan namanya market tidak ada kepastian. Ini cuma tambahan ide aja untuk menambah return anda di tengah euforia dividen nanti yang akan datang 3-5 bulan lagi.

Tips buat investor : Jangan baru mau akumulasi saham pas mau dividen, terlebih alasan beli karena perusahaan ini mau bagi dividen dan bukan karena nilai wajar murah. hehe.. Karena anda akan kehilangan kekuatan dana cash anda ketika lagi ada "mid-year" sale karena momen dividen ini.

Tips buat trader : jual pas mau mendekati atau pas hari H cum date, run run run setelah itu untuk sementara waktu. Apakah bisa naik dalam jangka waktu pendek? bisa aja, tapi buat apa trading di momen persentase kalah anda lebih besar daripada menangnya.

-THOWILZ-

Read more...
2013-2025 Stockbit ·About·ContactHelp·House Rules·Terms·Privacy