📰 Reuters: Peraturan terkait Ojol Akan Pangkas Komisi Perusahaan, Tingkatkan Tunjangan Driver
Reuters melaporkan bahwa rancangan peraturan presiden terkait ojek online akan memangkas batas komisi — jumlah yang diambil perusahaan transportasi daring dari pengemudi untuk setiap perjalanan — dari 20% menjadi 10%. Rancangan peraturan tersebut juga akan mewajibkan platform ride–hailing untuk membayar penuh asuransi kecelakaan dan kematian pengemudi, yang dapat menelan biaya sekitar US$1 per bulan untuk setiap pengemudi. Rancangan peraturan tersebut juga akan membagi premi asuransi kesehatan, usia lanjut, dan pensiun untuk pekerja industri, yang berpotensi meningkatkan biaya perekrutan lebih lanjut. Narasumber industri anonim yang telah melihat draft peraturan tersebut mengatakan kepada Reuters bahwa sebagian besar pemain di industri ini tidak dapat menanggung perubahan dalam regulasi tersebut.
[Sumber: Reuters]
________
Stockbit Sekuritas