imageProfile
Potential Junk
Potential Spam

Apakah ROIC bagus berarti otomatis sahamnya bagus? Jawabannya belum tentu. Di sinilah capital allocation berperan penting. Seperti yang kita ketahui, rumus dasar value perusahaaan adalah

V = OA + NOA = E + D

E = OA + NOA - D

di mana:
V = Value of a Firm
OA = Value of Operating Assets
NOA = Value of Non-operating Assets
E = Shareholder Equity
D = Debt (termasuk di dalamnya minority interests)

ROIC tinggi memberikan OA valuasi yang tinggi. Laba yang dihasilkan oleh OA adalah cash. Cash termasuk dalam komponen NOA. Cash yang dimiliki perusahaan kemudian dapat dialokasikan menjadi:
*Tetap Cash.
*OA, yaitu digulung lagi ke dalam bisnis, melalui capex, working capital, atau akuisisi.
*NOA seperti: marketable securities, equity method investment, property or land investment.
*Pembayaran Hutang
*Dikembalikan ke Pemegang Saham dalam bentuk buyback atau dividend.

Jika capital allocation dari manajemennya buruk, maka cash yang diperoleh perusahaan akan teralokasi kepada aset yang tidak menciptakan cashflow sebesar OA nya. Misalnya:
*Akuisisi yang kemahalan akan menurunkan ROIC, dan akan menurunkan valuasi OA.
*Membeli sebagian saham perusahaan lain (minoritas) di harga premium.
*Membeli tanah atau properti tapi tidak diberdayakan sehingga tidak menciptakan cashflow (malah menambah cost).
*Yang paling sering terjadi, dibiarkan saja tetap dalam bentuk cash. Sehingga dalam beberapa tahun saja, cashnya sudah jauh lebih besar dibandingkan value OA nya.

Manajemen yang pro terhadap kepentingan pemegang saham, adalah yang memaksimalkan return investornya. Endgame nya selalu menjaga nilai market dari E agar tetap di level yang bagus.

Sudah banyak contoh saham di bursa kita yang numpuk cash terlalu banyak, sehingga proporsinya berbanding OA terlalu besar. ROIC yang tadinya tinggi, ujung-ujungnya akan terseret turun menjadi ROE yang mediocre atau rendah. Akibatnya, market akan mempunish perusahaan tersebut dengan market cap di bawah nilai buku. Seperti $ASGR $LSIP

Bayangkan jika Anda buka toko yang returnnya 100% per tahun, tapi labanya numpuk terus jadi saldo bank tanpa digulung atau ditarik. Return 100% anda akan jadi tidak berarti jika dirata-ratakan dengan uang di bank hanya menghasilkan 3 sd 4% setahun. Semakin lama, ROE nya akan semakin kecil, sehingga valuasi toko Anda tetap akan kecil.

So, sebagai investor yang bebas memilih, kita tetap cari perusahaan yang ROIC nya bagus, tapi juga memiliki capital allocation yang baik, sehingga nilai ekuitas yang kita pegang tetap akan terjaga di level yang optimal dan return yang diperoleh juga tinggi.

Semoga bermanfaat!

$TOTL

Read more...
2013-2025 Stockbit ·About·ContactHelp·House Rules·Terms·Privacy