imageProfile
Potential Junk
Potential Spam

Share untuk berbagi ~ semoga menjadi ladang amal - kalau bermanfaat, saya mohon doanya saja supaya hidup saya berkah - $IHSG - RELIABLE TRADING SYSTEM - Part 2

Saya sarankan anda untuk membaca pos saya sebelumnya: https://stockbit.com/post/1950857 sebelum membaca pos ini, karena ini adalah kelanjutan mengenai RELIABLE TRADING SYSTEM.

Seperti yang saya sampaikan sebelumnya, bahwa AMIBROKER memiliki kemampuan untuk memberikan sinyal bagi anda untuk melakukan pembelian dan penjualan suatu saham serta melakukan pengujian terhadap data di masa lampau untuk mengukur kinerja dari TRADING SYSTEM anda.

Pada ilustrasi yang saya attachkan (BACKTEST sejak tahun 2014 sd saat ini), ada beberapa poin yang dapat diambil :

Keterangan untuk Tabel di tengah

1. Saat ini saya memegang 3 posisi yang ditandakan dengan status Open Long - nama emiten saya blur karena saya masih hold :)
2. Kolom Date menunjukkan tanggal pembelian dan kolom Ex Date menunjukkan tanggal penjualan ketika statusnya Long.
3. Price menunjukkan harga pembelian dan kolom Ex Price menunjukkan harga penjualan (maaf saya blur)
4. %Chg menunjukkan perubahan harga sejak pembelian, dan %Profit menunjukkan profit setelah dikurangi fee
5. Shares menunjukkan jumlah saham yang seharusnya dibeli
6. Position value menunjukkan jumlah dana yang dibutuhkan untuk membeli saham
7. Cum Profit menunjukkan estimasi profit kumulatif sejak tanggal mulai (tahun 2014 pada case ini)
8. Bar menunjukkan jumlah hari semenjak dilakukan pembelian

Keterangan untuk Tabel bawah

1. Profit menunjukkan prosentase profit/return sejak tahun 2014 hingga saat ini
2. CAR menunjukkan rata-rata profit/return per tahun
3. MaxSysDD menunjukkan maksimum modal berkurang (floating loss) sejak tahun 2014
4. CAR/MDD menunjukkan rasio kinerja system
5. Winner menunjukkan jumlah trade yang win beserta persentasenya
6. Losser menunjukkan jumlah trade yang loss beserta persentasenya

Kemudian anda mungkin bertanya tanya kenapa tabel kinerja hasil yang telah saya posting kok berbeda dengan hasil backtest. Ada beberapa alasan yang menyebabkan hasil saya berbeda :
1. Ada kemungkinan saya bisa mengikuti semua sinyal yang dihasilkan (misal: sakit atau sedang libur)
2. Kadangkala saya tidak bisa membeli di satu harga
3. Kadangkala saya juga tidak bisa menjual di satu harga
4. Kadangkala jumlah saham yang perlu saya beli harus saya kurangi atau saya tambah melihat likuiditas atau potensi yang ada
5. Kadangkala saya melakukan avg up

Pada pos selanjutnya saya akan coba bahas mengenai statistik lain yang dapat dihasilkan oleh tool ini supaya dapat memastikan reliabilitas Trading System anda yang ujung-ujungnya membuat psikologi anda robust.

Read more...
2013-2025 Stockbit ·About·ContactHelp·House Rules·Terms·Privacy