imageProfile
Potential Junk
Potential Spam

Insight 4 Juli 2025

$SMGR Pacu Transisi Energi Hijau dengan PLTS 6,4 MWp di Pabrik Tuban

PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) memperkuat komitmen keberlanjutannya dengan merampungkan instalasi Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Atap berkapasitas 6,4 Megawatt peak (MWp) di sepuluh bangunan Pabrik Tuban, Jawa Timur, yang dikelola anak usahanya, PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI). Proyek yang mencapai tahap commercial operation pada November 2024 ini melonjakkan total kapasitas panel surya di Grup SIG menjadi 6,5 MWp, meningkat enam kali lipat dari sebelumnya 0,12 MWp di tahun 2023. Pemanfaatan energi matahari di Tuban, yang memiliki iradiasi rata-rata tinggi sekitar 5,4 kWh/m2/hari, dilakukan melalui sistem On-Grid Connected Rooftop PV yang beroperasi paralel dengan jaringan PLN guna mendukung kebutuhan operasional pabrik dan fasilitas pendukung.

Direktur Utama SIG, Indrieffouny Indra, menegaskan bahwa pencapaian ini merupakan bukti konkret fondasi keberlanjutan dalam bisnis SIG dan komitmen menjalankan praktik terbaik sesuai Sustainability Roadmap 2030. PLTS Tuban tidak hanya mendukung target penurunan emisi Gas Rumah Kaca (GRK) perusahaan, tetapi juga meningkatkan efisiensi biaya listrik. Pada 2024, PLTS di seluruh operasi SIG menghasilkan sekitar 1.726 MWh energi bersih, mengurangi emisi CO2 sebesar 1.450.260 kg. "Ini adalah langkah transisi menuju EBT yang ramah lingkungan untuk wujudkan pembangunan berkelanjutan. SIG siap memimpin transformasi industri menuju ekonomi hijau," tegas Indrieffouny. Asri Mukhtar, Direktur Utama SBI, menambahkan bahwa transisi ke energi surya merupakan investasi jangka panjang dan aksi nyata meminimalisir dampak perubahan iklim, sejalan dengan target dekarbonisasi perusahaan dan kontribusi terhadap Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).

Disclaimer on bukan ajakan jual atau beli saham, informasi lebih lanjut bisa cek bio

Read more...
2013-2025 Stockbit ·About·ContactHelp·House Rules·Terms·Privacy