🥜🍒== FRUGAL LIVING 101 ==🍒🍟
Playbook 2025... Peacemaker 2025...
seperti yang dibahas pada post pertama, hidup frugal tidak harus membosankan atau pelit. Intinya adalah mengoptimalkan nilai dari setiap uang dan sumber daya.
Satu hari , satu sharing ilmu, bisa ilmu teknikal , bisa ilmu hidup lainnya, dan pengalaman.
1. Semua tentang mindset... Ubah mindset: “Bukan hemat, tapi pintar”.
Frugal bukan berarti pelit, tapi fokus pada nilai jangka panjang, bukan hanya harga murah.
Misalnya: investasi pada barang berkualitas tahan lama, daripada murah tapi cepat rusak. Bisa juga, pengalaman dan pengetahuan > barang fisik.... Ikut kursus yang gratis lebih bermanfaat daripada beli gadget baru. Apalagi ampe beli gadget harganya itu sampai 25 jutaan?
2. Hidup minimalis secara strategis.
coba deh kalian terapkan aturan 1 in, 2 out: kalau beli satu barang baru, buang atau jual dua barang lama. Saya sampai sejauh hari ini melangkah, saya selalu menerapkan pertimbangan sebelum beli suatu barang. Apa dampaknya, apa keunggulannya, apa yang bisa di substitusi dll.
Ada satu kalimat saya lupa, tapi saya ingat dan jadi pedoman saya, kira kira begini: Jika kita membeli barang yang atas dasar keinginan, dan bukan barang yang atas dasar kebutuhan. maka suatu saat kita akan menjual barang yang atas dasar keinginan tersebut untuk membeli barang yang atas dasar kebutuhan. Ajaran lama seingatnya saya. Maklum....
lalu, gunakan juga prinsip “Capsule Wardrobe” : punya sedikit baju yang bisa dicampur padan secara fleksibel. saya itu penampilan biarin lancai, tapi saya yang penting ekuitas bertumbuh, indomie lancar, dan tidak minta makan sama orang......
3. Rajin cek harga dan paham kondisi di luar.
Sebelum membeli barang, selalu lakukan usaha untuk perbandingan harga. saya terkesima saat dulu kuliah , ada itu website, luar negeri, lupa namanya. misalnya kita mau beli kamera DLSR. nanti dia bisa jebretin dilayar tuh harga2 di berbagai online shop. Jadi, user bisa tahu toko mana yang lebih murah. Tinggal klik, nanti nyambung ke web dia. ini zaman dulu, sebelum dunia menjadi Ubiquitous Computing.....
Jadi uda ada pengalaman sedari dini saya, jadi seperti orang Purchasing 😄.
4. Catat pengeluaran yang dilakukan. Dengan mencatat, kita jadi tahu mana expenses yang sejatinya itu ga bermanfaat dan bisa di efisiensikan. Rekan rekan juga bisa memanfaatkan berbagai promo, untuk mendapat harga murah.
Sekian ,
salam
Nantikan bahasan berikutnya. Saya pengen nulis tentang bagaimana membangun porto investasi untuk pemula. Saya lihat banyak follower masih angka tahun baru yah. Mungkin adik adik bisa belajar belajar dulu.
disclaimer on, dyor.
random: $IHSG
$BTCIDR $USDIDR