imageProfile
Potential Junk
Potential Spam

Badan Pusat Statistik (BPS) baru saja merilis data bahwa ekonomi Indonesia cuma tumbuh 4,87% di kuartal pertama 2025. Ini jadi angka pertumbuhan paling rendah sejak akhir 2021, dan masih jauh dari target pemerintah yang berharap ekonomi bisa tumbuh 5,2% tahun ini.

Salah satun penyebabnya karena daya beli masyarakat yang belum pulih sepenuhnya, ditambah lagi belanja pemerintah yang malah turun dibanding tahun lalu. Kondisi ini juga sejalan dengan prediksi dari Bank Dunia dan IMF, yang memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia di 2025 kemungkinan mentok di angka 4,7%.

Selain itu, perlambatan ekonomi ini bisa bikin aktivitas bisnis dan konsumsi jadi lebih lesu, yang otomatis berpengaruh ke kinerja perusahaan dan ujung-ujungnya bisa menekan pergerakan IHSG. Meski begitu, ada harapan dari potensi pemangkasan suku bunga dan rupiah yang menguat, yang bisa bantu jaga sentimen pasar tetap positif.

Di tengah kondisi yang nggak pasti seperti sekarang, penting untuk tetap pegang prinsip “fokus ke fundamental perusahaan”. Cari emiten yang punya bisnis kuat, kinerja solid, dan pastikan valuasinya belum mahal.

Mau dapat Insight lain seputar saham, join ke komunitas discord secara FREE melalui link👉🏼 https://cutt.ly/arldFpi5

$IHSG $BBCA $BBRI

Read more...
2013-2025 Stockbit ·About·ContactHelp·House Rules·Terms·Privacy