Sedikit pandangan mengenai teknikalis, yang suka gambar-gambar pattern. ITU SEMUA ILUSI!! mau fibonacci, elliot wave, dll itu semua ilusi. tapi sayangnya ilusi itu JADI KENYATAAN karena LU SEMUA BANYAK YANG NGIKUTIN sampai kejebak di saham gorengan karena gak tahu apa apa mengenai kondisi perusahaan.... Pada akhirnya semua akan kembali pada fundamental, nilai yang sebenar-benarnya. mau double bottom pun, dia bakal tetap turun kalau memang perusahaan tersebut busuk/rugi terus. Mau berada di kondisi oversold pun harganya, dia bakal tetep turun kalau memang perusahaan tersebut busuk. gw juga teknikalis makanya gw bisa ngomong gini.

Kondisi keuangan tetap jadi kunci. Indikator mudah buat liatnya ada di analisis ratio
-Performa Management ada di ROE, ROA --> semakin gede semakin bagus
-Kesehatan ada di Solvability Ratio (DER, dll) ---> semakin kecil semakin bagus
-Mahal atau tidaknya ada di PER, PBV (worth it apa nggak lu beli di harga saat ini) --> semakin kecil semakin bagus
-Profitabilitas ada di EPS semakin gede semakin bagus, harus positif. kalau minus berarti dia rugi. dan juga kalau bisa trendnya naik terus untuk EPS ini, karena menggambarkan pertumbuhan earning dia per lembar saham.
-Prospect ke depan ada di growth ratio --> liat lagi juga lapkeunya usahain jgn sampe milih emiten yg trend labanya turun terus, ada masalah berarti.
-dan yg paling penting, Dividend Yield. double check sama historis dividendnya, bener nggak segitu, karena itu real cash yg bakal kita terima.

hanya orang tolol yg masuk di emiten dg PER ratusan kali lipat dan PBV puluhan kali lipat. lu di situ gak akan dapet apa apa dari perusahaan, harganya udah ratusan kali lipat dari earning per lembar saham lu. makanya dividendnya kecil bahkan gak keliatan 0,xx%. lu cuman main goreng menggoreng sampe gosong. zero sum game... dapat profit dari loss orang lain.

Random Tag Fundamental Bagus
$BMRI $DMAS $BBCA

Read more...
2013-2025 Stockbit ·About·ContactHelp·House Rules·Terms·Privacy