Screener Saham Lo Kheng Hong

LKH tidak pernah membuat postingan tentang saham di akun Stockbit, Instagram, YouTube, atau media sosial lainnya. Tetapi, banyak orang yang membuat postingan di mana LKH sharing tentang bagaimana cara dia memilih saham.

Dari video yang saya tonton, kriteria LKH dalam memilih saham di antaranya:

1. Tim manajemen yang baik (direksi & komisaris)
2. Pendapatan perusahaan di atas Rp 1 T
3. Pendapatan yang bertumbuh
4. PER maksimal 9
5. PBV maksimal 1
6. Jika rajin bagi dividen, lebih baik

LKH menganut capital gain, tetapi menyukai saham yang rajin bagi dividen, sebagai uang tunggu sebelum harga saham naik. Dan dividen yang diperoleh LKH di tahun 2024 kabarnya mencapai Rp 100 miliar. Wow.

IHSG yang turun banyak di 2025, seperti turun banyak saat covid 2020, membuat banyak saham yang masuk kriteria LKH dalam memilih saham seperti disebutkan di atas.

Mari kita buat screener LKH di Stockbit untuk mencari saham-saham yang masuk kriteria LKH seperti tersebut di atas.

Gambar 1 adalah screenshot kriteria screener-nya.

Saat screener dijalankan hari ini, 26 April 2025, ada 38 saham yang masuk kriteria screener.

Gambar 2 sampai dengan Gambar 5 adalah screenshot beberapa saham diurutkan berdasarkan net income FY 2024.

Jika siklus harga saham naik cepat dalam 3 - 4 tahun seperti pasca covid 2020 sampai 2024, maka banyak sekali saham yang jika dibeli saat ini menawarkan potensi CAGR lebih dari 20% dalam waktu 3 tahun mendatang.

$SIMP $BBRI $BMRI

Read more...

1/5

testestestestes
2013-2025 Stockbit ·About·ContactHelp·House Rules·Terms·Privacy