DIBELI NAIK DIJUAL TURUN #8
MEMANG BOLEH INSIDER TRADING UNTUK MENCARI CUAN DI PASAR MODAL?
Apa itu insider trading? Menurut KBBI Insider trading adalah perdagangan saham perusahaan publik atau surat berharga lainnya (seperti obligasi atau opsi saham) oleh individu yang memiliki akses ke informasi non-publik tentang perusahaan.
Apakah insider trading diperbolehkan? Jelas tidak! Karena muncul ketidakadilan informasi dan ini adalah tindak pidana yg diatur UUPM.
Menurut UUPM no.8 tahun 95 pasal 95 dijelaskan bahwa:
“Orang dalam dari Emiten atau Perusahaan Publik yang mempunyai informasi orang dalam dilarang melakukan pembelian atau penjualan atas Efek:
a. Emiten atau Perusahaan Publik dimaksud; atau
b. Perusahaan lain yang melakukan transaksi dengan Emiten atau Perusahaan Publik yang bersangkutan.”
Oleh karena itu, tindakan ilegal ini memberikan ketidakadilan pada pemilik saham lainnya karena tidak memperoleh informasi yang sama mengenai saham tersebut.
Nah jadi direktur dan komisaris perusahaan yg bersangkutan tidak boleh memberitakan corp action sebelum dari perusahaannya sendiri memberitakan itu ke publik.
Yg aku sayangkan hukum UUPM ini kurang serius untuk ditegakan dan dibiarkan begitu saja berlalu seperti $SMGR tahun 1998 yg melibatkan 3 sekuritas.
Malah sekarang ada yg ngaku2 cuan 2000% dari salah satu bank tetapi ngakunya analisa mandiri dan menghitung future value. Dan parahnya lagi kelasnya dijual dan history itu diakui sebagai "hasil keringat menemukan perusahaan yg akan bagger ribuan persen dalam 5 hari". Padahal, tinggal ngaku saja saya dapat info A1 dari BAPAK saya 😜 Apakah takut iklannya jadi tidak laku?
$PANI $MLPL $MLPT