$HERO : Mulai Terlihat Tanda2 Turnaround
=====================================
Akhirnya mulai terlihat titik terang setelah sekian lama awan gelap menyelimuti, di Q3 ini mulai terlihat tanda2 yang cukup cerah. Saya coba bahas dari sisi Laporan Q3 2024 ini ya.
= Pertumbuhan Bisnis =
Penjualan Total Segmen Funiture + Kecantikan & Kesehatan (IKEA + GUARDIAN)
2024
Q3 = 1,128T
Q2 = 1,181T
Q1 = 1,07T
2023
Q4 = 1,1T
Q3 = 1,12T
Q2 = 1,17T
Q1 = 992 Milyar
2022
Q4 = 1,02T
Q3 = 911 Milyar
Q2 = 938 Milyar
Q1 = 812 Milyar
2021
Q4 = 807 Milyar
Q3 = 499 Milyar
Q2 = 774 Milyar
Q1 = 680 Milyar
Dari data ini kita bisa melihat perkembangan bisnis IKEA + GUARDIAN mengalami perkembangan cukup signifikan dari segi omset, yakni hampir mencapai 2x dalam kurun waktu 3 tahun
> Penjualan by Segmen
Penjualan IKEA (Furniture)
2024
Q3 = 468 Milyar
Q2 = 501 Milyar
Q1 = 500 Milyar
2023
Q4 = 554 Milyar
Q3 = 588 Milyar
Q2 = 647 Milyar
Q1 = 594 Milyar
2022
Q4 = 594 Milyar
Q3 = 511 Milyar
Q2 = 574 Milyar
Q1 = 558 Milyar
Penjualan Guardian (Kecantikan & Kesehatan)
2024
Q3 = 660 Milyar
Q2 = 679 Milyar
Q1 = 570 Milyar
2023
Q4 = 549 Milyar
Q3 = 532 Milyar
Q2 = 523 Milyar
Q1 = 397 Milyar
2022
Q4 = 433 Milyar
Q3 = 400 Milyar
Q2 = 363 Milyar
Q1 = 254 Milyar
Tapi sayangnya semenjak akhir tahun 2023 IKEA agak stagnan menurun dibandingkan GUARDIAN, yang disebabkan beberapa hal salah satunya adalah melemahnya daya beli kelas menengah terutama untuk segmen furniture.
Jadi saat ini Guardian yang masih menopang pertumbuhan dan profitabilitas HERO group secara keseluruhan
= Penghematan Biaya =
Setelah melepas bisnis Hero supermarketnya dan beberapa aset yang tidak produktif , mulai tekanan bunga dari pinjaman berangsur2 mulai menurun dari utang berbunga senilai 2,3T (thn 2022) menjadi 1,6T (thn 2024)
Biaya Keuangan
2024
Q3 = 39 Milyar
2023
Q3 = 108 Milyar
hampir turun 1/3 secara YoY, sangat impresif manuver yang dilakukan manajemen dalam waktu 1 tahun. Mudah2an biaya ini dapat ditekan diterus seiring pengurangan Hutang baik dari Operasional yang sudah mulai positif maupun dari pelepasan aset lainnya.
Beban Usaha
2024
Q3 = 438 Milyar
2023
Q3 = 452 Milyar
Beban ini menurun 3% dikarenakan penghematan Gaji Karyawan , Pajak serta Royalti . Royalti ini menandakan bahwa penjualan IKEA menurun, seiring ke depan naik omset IKEA jelas royalti pun meningkat
Selain itu salah satu inisiasi yang cukup baik juga adalah menjaga GPM tetap stabil meningkat di angka 44% di Q3 ini, dari sebelum berkisar di 39-40%
= Laba Bersih =
Kombinasi di atas menyebabkan di Q3 ini HERO bisa membukukan Profit 21 Milyar , yang merupakan titik awal pembalikan perusahaan ke depan.
= Peluang Ke depan =
1. Fed Rate yang akan mulai menurun ke depan , jelas memberikan angin segar bagi emiten yang memiliki hutang bank cukup tinggi
2. Peluang pertumbuhan furnitur terjangkau ke depan dikarenakan program 3jt rumah di era Prabowo
3. Masih terdapat aset yang belum laku terjual, yang sangat memungkinkan terjual untuk mengurangi porsi hutang
= Resiko =
1. Tidak likuid
2. Persaingan furnitur dengan produk2 asal china
3. Daya beli yang masih melemah
4. Bunga tidak jadi turun
Disclaimer On
Bukan Ajakan membeli atau menjual, resiko ditanggung masing2
$AISA $BTPS $ASSA $ERAL