Apakah $LABA itu mirip dengan $PANI? Untuk menjawabnya, kita perlu jawab pertanyaan-pertanyaan berikut.

1. Siapa real owner dari LABA? Apakah mirip pemilik PANI yang berduit dan tipe investor yang memang ingin membesarkan perusahaan?
Perlu cari siapa pemilik PT San Long Investment Group, PT Anilen Jaya Investment, PT Samyou Consulting Indonesia dan PT Longping Investasi Indonesia. Bonus nama: Ko An Shaohong

2. Apakah pengendali baru memang big player di industri Baterai EV nya LABA sama seperti Agung Sedayu yang memang big player di bidang propertinya PANI?
Perlu cari tahu tentang Gotion dan apakah memang benar Gotion dan LABA ini berhubungan, nyambung dgn jawaban pertanyaan pertama.

3. Apakah LABA akan melakukan CA yang menarik seperti PANI? Dan apakah akan growth terus seperti PANI?
CA yang menarik adalah untuk membesarkan perusahaan, akuisisi aset untuk growth perusahaan tanpa mark up/penggelembungan. Bukan CA untuk bayar hutang atau exit liquidity yang owner nya sendiri gk siap jadi standby buyer atau gk tebus semua. Perlu tahu rencana ke depan dan perkiraan seberapa besar/kecil potensi growth perusahaan LABA dan industri EV kedepannya.

4. Apakah Market Maker LABA sama seperti PANI? Atau jangan-jangan tidak ada market Maker, pergerakan sahamnya memang secara organik?

5. Kalau memang LABA dan Gotion berhubungan, kenapa repot-repot backdoor listing LABA, kenapa gk IPO in aja Gotion Indonesia Materials kalau memang mau Tbk? Kenapa perlu jadi Perusahan Tbk?

6. Apakah LABA hype? Kalau iya, apakah hype nya sama seperti PANI?

Dari pertanyaan-pertanyaan di atas, kita baru punya peluang yang lebih baik berspekulasi menebak ownernya mau bagaimana ke depannya.

Kalau mau ya bisa kayak PANI, kalau engga ya bisa ARB berjilid2 balik ke gocap 馃槄

Read more...
2013-2025 Stockbit 路AboutContactHelpHouse RulesTermsPrivacy