$MSTI : MENIKMATI DAGING WAGYU GRADE A DI SEKTORNYA
=========================================================
Ibarat sedang menikmati daging Wagyu grade terbaik , MSTI ini menurut saya yang paling dapat Cuan tebal di sektornya, karena pelanggannya yang besar berfokus di Industri Keuangan dan Telekomunikasi (GBR 1).
Menurut Euromonitor , pertumbuhan pendapatan IT solution di Indonesia tahun 2027 bisa mencapai sekitar 111,4T , dengan kue terbesar berada di sektor Keuangan dan Telekomunikasi dengan porsi mencapai 93.7T ,sekitar 84% market share (GBR 2).
MSTI mendapatkan klien terbesarnya di sektor keuangan yaitu BI, BCA, BMRI, BBNI, BBRI, BNGA, BRIS, dsb dan sektor telekomunikasi yaitu Telkom. Maka tidak heran MSTI mendapatkan porsi yang paling baik dari segi GPM & NPM diantara kompetitornya (GBR 3)
MSTI (Mastersystem Infotama)
GPM : 20,7%
NPM : 9,4%
MLPT (Multipolar Technology)
GPM : 18%
NPM : 7,8%
MTDL (Metrodata Electronics)
GPM : 9,25% (TOTAL)
GPM : 12% (Solusi & Konsultasi saja)
NPM : 2,9%
ATIC (Anabatic Technologies)
GPM : 10%
NPM : 4,6%
ASGR (Astra Graphia)
GPM : 17,9%
NPM : 4,8%
> Kenapa Bisa demikian?
MSTI fokus pada :
- Layanan Integrasi Infrastruktur IT (System Integration)
- Layanan Pengelolaan & Pengoperasion System IT (Managed Services)
- Layanan Paska Implementasi & Perawatan Sistem (Services & Maintenance)
Melihat GBR 4 , dari awal perjalanan MSTI sudah fokus terhadap IT infrastruktur (ditandai dengan salah satu partner utama yaitu CISCO) sehingga membuat MSTI cukup spesial di bidang infrastruktur IT yang tidak mudah ditiru oleh kompetitor, dan yang menariknya infrastuktur ini merupakan backbone yang sangat krusial digunakan di industri utama seperti Financial & Telekomunikasi.
Bisa perhatikan di GBR 4,5&6 , kompetitor terbesar MSTI tidak fokus di infrastruktur IT , ini juga ditandai dengan MSTI menjadi CISCO partner of the year bahkan untuk cakupan Asean selama 4 tahun berturut2.
> Bagaimana dengan Recurring Income?
Kalau coba dibedah segmen penjualan pada laporan keuangan FY23 (GBR 7)
MSTI, secara penjualan :
Perangkat Keras = 2,374T
Perangkat Lunak = 1,007T
Perawatan = 585M
Instalasi = 233M
Saya mengasumsikan bagian perawatan ini merupakan bagian recurring income MSTI, bisa dihitung yaitu sekitar 32% dari Total penjualan di luar perangkat keras . Hal ini belum dihitung juga apabila ada perangkat Lunak yang mungkin saja juga merupakan recurring income. Ini tidak bisa diketahui pasti oleh penulis dikarenakan keterbatasan informasi.
> Kesimpulan :
Keahlian khusus di infrastruktur IT, Layanan maintenance services yang krusial untuk sektor Keuangan dan Telekomunikasi membuat Margin MSTI lebih tebal dan recurring income yang terus bertambah
Jadi Menurutmu bagaimana?
Apakah MSTI layak dijadikan Investasi Jangka Panjang?
DISC ON , bukan ajakan membeli atau menjual , resiko ditanggung masing2
Random Tag
$MTDL $BTPS $BBRI $ADRO
1/7