imageProfile
Potential Junk
Potential Spam

Belakangan transaksi di market Indo sangat sepi, hal ini membuat hampir sebagian besar saham pergerakan harganya tidak menarik dan cenderung turun. Pergerakan harga di saat kondisi market yang seperti ini juga biasanya labil. Hari ini naik dikit, besoknya koreksi banyak dan sebaliknya. Kalaupun ada saham small cap yang perform, biasanya ini cuma dijadikan ladang judi, pergerakannya jauh lebih volatil lagi bisa naik turun drastis dalam 1 hari yang sama. Beberapa investor atau trader yang cenderung masih baru di pasar saham pasti mulai panas merasakan kondisi market seperti sekarang, apalagi melihat pasar Crypto yang setiap hari ada aja koin yang naik 100%. Menurut kami ada beberapa hal yang bisa dilakukan di saat kondisi market yang seperti sekarang

1. Do Nothing and Buy on Weekness
Dalam kondisi pasar seperti sekarang, chart sebagus apapun yang terlihat seolah-olah akan breakout bisa saja tidak terjadi. Jika kita menerpakan strategi buy on breakout saat kondisi seperti sekarang, besar kemungkinan akan sangkut pucuk. Apalagi kalau saham yang mau breakout ini ga ada katalis. Jadi ada baiknya kita sedikit lebih sabar menunggu harga diskon

2. Perhatikan Aliran Smart Money
Tidak bisa dipungkiri kalau yang bisa menyebabkan pergerakan harga adalah para smart money. Dalam kondisi pasar seperti sekarang, lebih baik kita mencari tahu kira-kira ke mana para smart money ini akan berlabuh. Bagaimana cara mengetahuinya? Sebenarnya ada beberapa cara, tapi salah satunya bisa dengan melihat kondisi di global atau dalam negeri.

3. Cari Saham Berfundamental Bagus
Di saat seperti ini, saham yang memiliki fundamental baik dan bisa membagikan dividen akan menjadi primadona. Kondisi pasar yang sideway akan membuat pergerakan harga saham juga tidak bisa bergerak terlalu jauh, jadi cara paling aman untuk menempatkan uang di saham adalah mencari perusahaan yang berkinerja baik dan membagikan dividen. Knp? Jika kinerja baik, harga saham cepat atau lambat akan mengikuti, jadi walaupun saat ini masih cenderung bergerak sideway, percayalah saat market mulai dilimpahi dengan aliran uang, saham-saham ini yang akan lari duluan. Kemudian dividen ibaratnya sebagai uang tunggu sebelum saham2 ini lari

4. Alihkan Dana ke Reksadana/Obligasi yang Memiliki Return Stabil
Jika kalian tidak tahan dengan kondisi market seperti sekarang, ketimbang dipaksakan untuk trading cari cuan di saham gorengan dan berujung loss, lebih baik uang diparkirkan di stable fund dulu. Saat kondisi sudah leblih baik baru kembali lagi

5. Alihkan sebagian porsi kecil untuk saham gorengan
Tidak bisa dipungkiri bahwa kenaikan saham gorengan memang menggiurkan di saat kondisi market seperti sekarang, namun sebaiknya alokasi dana untuk saham gorengan ini tidak terlalu besar untuk melindungi kalian dari kerugian yang besar jika terjadi sesuatu yang diluar dugaan. Porsi trading gorengan ini bisa disesuaikan dengan kondisi masing-masing trader, menurut kami 5-10% dari total porto cukup ideal untuk dialokasikan ke porsi trading gorengan. Yang penting kita sadar bahwa jika 5-10% dari total porto ini jika mengalami kerugian besar atau bahkan hilang, kita masih bisa menerimanya dengan santai.

Sekian, semoga bermanfaat

$BBRI $PTBA $GOTO $BTC $BBYB

Read more...
2013-2024 Stockbit ·About·ContactHelp·House Rules·Terms·Privacy