$NISP Akuisisi Bank Commonwealth Rp2,2T, 0.5x PBV
Bank OCBC NISP ($NISP) menandatangani perjanjian pembelian 99% saham PT Bank Commonwealth dari Commonwealth Bank of Australia, dengan estimasi nilai transaksi sebesar Rp2,2 T.
Setelah transaksi ini selesai, Bank Commonwealth akan menjadi anak usaha dari NISP dan akan digabungkan (merger) ke dalam NISP (Sumber: https://cutt.ly/5wY95jjF).
🗒️ Stockbit Commentary:
Berdasarkan laporan keuangan 9M23, Bank Commonwealth membukukan kerugian sebesar Rp415,8 M (vs. 9M22: rugi Rp75,3 M), dengan aset sebesar Rp16,6 T dan ekuitas sebesar Rp4,1 T. Bank Commonwealth juga memiliki kualitas aset yang tergolong baik, dengan Gross NPL sebesar 1,95%.
Estimasi nilai transaksi sebesar Rp2,2 T mengimplikasikan bahwa NISP membeli Bank Commonwealth dengan valuasi PBV sebesar 0,54x.
Transaksi ini cukup mengejutkan, mengingat rumor sebelumnya (https://bit.ly/467yrtu) mengatakan bahwa induk $BNGA dan induk $BCIC yang berencana mengakuisisi Bank Commonwealth. Nilai transaksi Rp2,2 T ini juga jauh di bawah rumor nilai transaksi sebelumnya di Rp6,3-7,8 T.
--------------
Rahmanto Tyas Raharja (@antotyas)
Investment Analyst Lead Stockbit