๐ UNVR Cetak Kinerja Kuat 3Q23; Rencanakan Pergantian CEO
Unilever Indonesia ($UNVR) membukukan kinerja yang kuat pada 3Q23 dengan capaian laba bersih sebesar 1,4 triliun rupiah (+6% QoQ, +21% YoY). Pencapaian tersebut membuat laba bersih UNVR selama 9M23 menjadi 4,2 triliun rupiah (-9% YoY), setara dengan 75% dari estimasi FY23 konsensus. Jika mengesampingkan penyesuaian central services arrangement (CSA) pada 1Q22, penurunan laba bersih pada 9M23 lebih moderat di -3% YoY.
Walaupun hanya terlihat sejalan dengan ekspektasi, kinerja UNVR pada 3Q23 didorong oleh keberhasilan strategi dan usaha perseroan dalam menumbuhkan volume dan pangsa pasar. Manajemen UNVR juga memutuskan untuk mengalokasikan sebagian laba untuk diinvestasikan ke advertising & market research (8,7% dari pendapatan, tertinggi sejak 3Q15) untuk mendukung pertumbuhan jangka panjang.
Pada 3Q23, penjualan domestik UNVR โ yang berkontribusi 97% dari total penjualan โ meningkat sebesar +3% YoY didorong oleh pertumbuhan volume sebesar +4% YoY. Realisasi tersebut lebih baik dibandingkan pertumbuhan industri (volume: -1% YoY; nilai penjualan: +1% YoY). Pertumbuhan penjualan kembali ke teritori positif secara YoY pada 3Q23 setelah turun berturut-turut pada 1Q23 dan 2Q23. Meskipun harga jual rata-rata menurun secara YoY pada 3Q23, perusahaan masih dapat mempertahankan operating margin di level 18% (vs. 2Q23: 18,3%; 3Q22: 15,3%) akibat penurunan harga komoditas bahan baku dan efisiensi yang meningkat.
Secara segmental, pertumbuhan penjualan domestik didorong oleh pertumbuhan segmen foods & refreshment (+6% YoY) diikuti oleh segmen home care (+3% YoY). Adapun segmen beauty & personal care โ yang merupakan segmen dengan kontribusi terbesar โ tumbuh +1% YoY.
:key: Key Takeaway
Manajemen UNVR menjelaskan bahwa keberhasilan menumbuhkan kembali volume penjualan dan kenaikan pangsa pasar โ yang mulai terefleksi pada kinerja 3Q23 โ didorong oleh upaya perseroan dalam menggabungkan inovasi produk, strategi pricing, dan komunikasi brand yang tepat. Oleh sebab itu, manajemen optimis tren ini dapat berlanjut ke depannya.
Namun, bersamaan dengan rilis kinerja 3Q23, Presiden Direktur UNVR, Ira Noviarti, mengumumkan rencana pengunduran diri dengan alasan pribadi. UNVR berencana mengajukan Benjie Yap, yang saat ini merupakan Executive Vice President & CEO Unilever Philippines, sebagai pengganti Ira.
Pada Rabu (25/10), harga saham UNVR naik +2,2%. Dalam sepekan terakhir, harga saham UNVR telah naik +7,4%.
Stockbit Snips 25 Oktober 2023:
https://bit.ly/470m5o4