Pada Rabu minggu lalu (9/8), $PANI mengumumkan rencana transaksi sebesar ~Rp9,4 T untuk mengakuisisi 7 entitas afiliasi yang secara total menguasai 816 ha lahan di PIK 2. Secara efektif, nantinya $PANI akan memiliki 777 ha. Perusahaan akan menggelar rights issue untuk mendanai akusisi ini.
Berdasarkan perhitungan, lahan ini akan diakusisi dengan harga rata-rata sebesar ~Rp1,2juta per meter persegi. Seperti yang tertulis di artikel yang telah kami rilis, katalis positif bagi $PANI adalah akuisisi lahan tambahan PIK 2 dengan harga yang wajar. Harga rata-rata akuisisi di atas lebih rendah apabila dibandingkan dengan transaksi sebelumnya (~Rp2,6 juta per meter persergi), sehingga kami menilai rencana transaksi ini positif.
Link ke pengumuman: https://cutt.ly/awgdiFA9
Artikel: https://snips.stockbit.com/unboxing/pani-calon-emiten-properti-terbesar-di-ihsg-dari-unlocking-value-pik-2?source=research